Beasiswa S2 >> Beasiswa Kementerian Kominfo 2012

Beasiswa S2 - Beasiswa S2 Luar Negeri Kementrian Kominfo tahun 2012 kembali dibuka! Melalui beasiswa ini, teman-teman baik yang bekerja sebagai PNS maupun pegawai swasta memperoleh kesempatan untuk melanjutkan studi ke luar negeri.

Persyaratan Umum

Jika Anda memenuhi salah satu syarat berikut, Anda memiliki kesempatan untuk melamar beasiswa ini:

  • PNS di lembaga kementerian dan non-kementerian, termasuk anggota TNI/POLRI, baik bekerja di lingkungan pusat maupun daerah
  • PNS di lembaga pendidikan
  • Pegawai swasta yang bekerja di bidan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)

Persayaratan Khusus
  • Lulus S1 dengan IPK nimial 2.90 dari skala 4.00
  • Nilai Institutional TOEFL (ITP) minimal 570 atau IELTS minimal 6.5.
  • Nilai Tes Potensi Akademik (TPA) minimal 550
  • Mendapat izin dari pejabat yang berwenang:
    • Bagi PNS, minimal Pejabat Eselon II
    • Bagi dosen atau staf pengajar, minimal Dekan
    • Bagi pegawai swasta, minimal pimpinan perusahaan
  • Pengalaman kerja minimal 2 tahun
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Tidak sedang berkuliah S2 atau menerima beasiswa lain
Pendaftaran
Pendaftaran beasiswa S2 luar negeri Kementerian Kominfo tahun 2012 dapat dilakukan secara online di http://balitbang.kominfo.go.id/beasiswa/daftar

Deadline
Pendaftaran Beasiswa Kementerian Kominfo 2012 ini akan ditutup pada tanggal 29 Februari 2012 (cap pos). Semua dokumen yang dibutuhkan dapat dikirimkan ke:
KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA
Tim Pengembangan Sumber Daya Manusia
Panitia Seleksi Beasiswa S2 Luar Negeri
Gedung Depan Kementerian Komunikasi dan Informatika Lt. 4
Jalan Medan Merdeka Barat No. 9
Jakarta – 10110

Informasi Beasiswa S2

Beasiswa S2 >> Beasiswa Kementerian Kominfo 2012